Merayakan Sunatnya Bani dan Aqiqah Satori

1 , , , Permalink 0

Kami setengah putus asa. Hampir saja membatalkannya.

Bani menangis sampai meronta-ronta. Padahal dia sudah telentang di kasur serta membuka sarung dan celana. Dia siap disunat.

Kesiapan itu pun dia katakan lagi ketika tukang sunat tiba di rumah. “Bani sudah siap?” tanya tukang tersebut. “Iya. Siap,” jawab Bani. Aku sama sekali tak melihat rasa gentar atau takut di balik omongan Bani.

Keinginan untuk sunat itu memang datang dari dia sendiri. Meski umurnya baru 5,5 tahun, baru mau masuk SD, dia sudah minta untuk disunat. Padahal, biasanya sih sunat untuk anak-anak berusia sekitar 10 tahun. Aku dulu malah ketika lulus SD.

Kami tak tahu kenapa Bani sudah minta. Asumsi kami sih karena dia pernah melihatnya di film kartun Ipin & Upin. Karena dia terus minta ya kami dengan senang hati menerimanya. Maka, kami pun merencanakannya. Sunat akan dilaksanakan Kamis, 21 Juni 2012.

Tapi, begitulah. Ketika akhirnya sudah dibius tukang sunat, Bani baru merasakan kesakitan. Dia menangis. Meskipun sudah dirayu dan ditenangkan, dia tetap menangis keras. Tukang sunat yang sudah siap pun malah sampai berhenti dulu.

Sekitar 20 menit merayu, kami tak berhasil. Maka, kami pun agak memaksa. Aku dan Bunda memegang tangan dan kaki Bani ketika tukang menyunatnya. Ajaibnya, dia kemudian malah diam pelan-pelan.

Dan, sunat pun berhasil dilakukan.

Tak perlu waktu lama karena setelah itu dia main iPod ketika tukang sunat merapikan jahitan usai sunat.

“Gimana rasanya sunat, Bani?” tanyaku.

“Sakit. Kayak digigit macan,” jawabnya santai.

Kemarin, dua hari setelah sunat, kami pun mengadakan syukuran. Nebeng aqiqah adiknya, Satori. Jadi, resmilah sudah. Kami sudah melaksanakan salah satu kewajiban sebagai orang tua bagi mereka.

Biar ada gunanya tulisan ini, berikut tiga pilihan tempat sunat jika mau sunat di Denpasar.

Rumah Sunat
Jl Ceningan Sari Sesetan Denpasar Bali
Telp. 0361-721518, 0361-7442812, 08174700997
Biaya sunat sekitar Rp 550.000. Tidak memenuhi panggilan.

Susanto
Telp. 081338362166
Tarif Rp 350.000. Bisa dipanggil ke rumah.

Pondok Khitan Bali
Jl. Raya Kuta, Denpasar
Telp. 0361-758033
Biaya sunat sekitar Rp 600.000. Memenuhi panggilan ke rumah.

Ketiga dokter atau tukang sunat tersebut bisa melakukan semua metode sunat. Sebaiknya konsultasi dengan dokter atau tukang sunatnya. Kalau aku sih merasa cocok dengan tukang sunat Susanto. Meskipun masih muda, dia memberikan banyak penjelasan yang membuat persiapan terasa lebih nyaman dan menyenangkan.

1 Comment
  • Nike
    July 27, 2012

    jadi catetan buat nanti kalo udah punya anak laki 🙂

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *