Pan Belog pun ingkar janji. Selesai Nyepi lalu dengan sangat yakin dia bilang akan rajin cerita tentang hal-hal yang dia alami padaku. Kalau tidak salah sih dia bilang cerita itu pengennya dimuat setiap Sabtu atau Minggu di blogku atau di balebengong.net. Ternyata pekan ini dia telat. Padahal, dia sudah merasa diri seperti Goenawan Mohamad yang punya Catatan Pinggir tiap edisi di Majalah Tempo. Atau, ya setidaknya, sama dengan Sudira alias Aridus penulis tetap rubrik Obrolan Bale Banjar di Bali Post Minggu yang obrolannya lebih mirip obrolan mahasiswa S3 daripada di bale banjar karena saking tinggi dan beratnya tulisan di sana. Hehe..
But, ya begitulah. Pan Belog bisanya hanya mencela orang. Padahal dia sendiri nulis pun enggan, atau jangan-jangan malah tidak bisa sama sekali. Hihihi..
“Tidak mau tidaklah berarti tidak bisa,” kelitnya.
“Mana orang tahu kamu bisa kalau kamu tidak menunjukkannya,” balasku sengit.
“Apakah kemampuan harus selalu ditunjukkan pada orang lain. Tidak cukupkah aku yang tahu bahwa aku bisa melakukan itu,” tangkisnya.
“Itu namanya sombong. Merasa bisa tapi tidak pernah melakukannya. Atau kalau toh memang bisa dan tidak ditunjukkan, itu berarti egois. Menikmati miliknya untuk dia sendiri. Tidak dibagi pada orang lain.”
“Bukannya malah yang suka memperlihatkan itu yang sombong. Percaya diri dan sombong itu kan batasnya tipis seperti kamu menilai aku egois padahal aku rendah hati.” Pan Belog menjawab sambil tertawa ngakak. Aku tidak.
Pekan ini Pan Belog datang ke rumah dengan gaya rambut baru. Dia menghabiskan semua rambut di kepalanya. “Tidak ada apa-apa. Aku hanya ingin cukur rambut saja. Bosan punya rambut. Habis-habisin sampo,” katanya.
Ehm, mana bisa aku percaya. Seperti dia pernah bilang padaku, tidak ada yang bebas nilai dalam diri kita. Begitu juga rambut. Plontos, kribo, mohawk, gondrong, gimbal, semuanya tidak ada yang berdiri sendiri. Selalu ada makna di baliknya meski kadang tidak disadari.
Ari, temanku misalnya. Ketika aku ketemu di Renon Sabtu lalu, aku langsung tahu kalau istrinya lagi hamil hanya dengan melihat rambut kribonya yang agak gondrong. “Sudah umur lima bulan,” katanya merujuk usia kehamilan istrinya. Ari, yang orang Bali itu, yakin bahwa ketika istrinya lagi hamil, maka suami tidak boleh mencukur rambut sama sekali. Maka, rambut, jenggot, dan rambut-rambut lain (hehe) pun dibiarkan gondrong. Bagi orang Bali, mencukur rambut ketika istri hamil adalah pamali.
Jadi bisa jadi ini pula alasan Bli Pande tetap memelihara jenggot. Bukan karena mau meniru Ahmad Dhani. Hahaha..
Bagi sebagian orang, bentuk rambut ini pun bisa berakibat fatal. Kalau Anda berambut botak plontos dan hadir di antara anak-anak punk, maka bisa jadi ini akan dikepruk rame-rame. Sebab kepala plontos, seperti Pan Belog saat ini, identik sebagai representasi anak-anak Skinhead. Punk dan Skinhead tidak pernah akur. Seorang teman pernah bercerita kalau dua kelompok ini di Bandung selalu saja berantem kalau ketemu.
“Kalau di Bali sih lain lagi. Anak-anak punk dan skinhead di sini kan untuk gaya-gayaan saja,” sindir Pan Belog.
Maka, ketika aku melihat Pan Belog plontos kepalanya, dari yang biasanya botak lengar dengan sedikit rambut, aku pikir dia sudah pindah aliran ikut anak Skinhead. “Ah, kau ini mikir gawat gen nok,” katanya.
Melalui wawancara mendalam dan tertutup (mimih), akhirnya terbongkarlah kedok Pan Belog sebenarnya. Ternyata dia gundul hanya gara-gara….. [belakang aja deh sebabnya. Kurang seru kalau di depan sudah ada. Hehe]
Jumat petang pekan lalu Pan Belog memang keramas rambut seperti biasa. Dia ingin tampil agak istimewa di depan istrinya. Maka, tidak hanya keramas, dia juga pakai berhias diri. Istrinya yang sering pulang pergi Bali – Jogja malam itu akan datang. “Pang seger dik,” dia berseru yakin.
Malam hari ketika istri sudah di rumah, keduanya pun ngobrol romantis sambil nonton TV. Pan Belog keluar manjanya. Dia rebahan kepala di pangkuan istrinya yang masih agak capek itu.
“Kok rambutmu bau, Yah. Kapan terakhir keramas?” tanya istrinya.
“Masak sih. Barusan aja aku keramas kok. Hidungmu kali yang bermasalah,” jawab Pan Belog seperti biasa sambil menyalahkan orang lain.
“Ah, mana mungkin. Ini buktinya rambutmu bau banget. Cium na’e kalau tidak percaya.”
Tentu saja Pan Belog tidak bisa mencium rambutnya sendiri. Meski kepalanya sudah muter-muter jungkir balik, dia tetap tidak bisa. “Coba usapin terus ntar aku cium,” kata Pan Belog.
Istrinya pun ngusap rambut tipisnya itu. Lalu, pluk!, sesuatu berwarna hitam mirip ceres, yang biasa dipakai isi roti, jatuh. “Kok bisa ada ceres di sini,” pikir Pan Belog. Dengan yakin dia mengambil sesuatu itu lalu menciumnya. “Huweeeeek,” teriaknya. Bagaimana tidak huwek lha wong hitam-hitam itu ternyata….tai cicak!
Maka, berantakanlah rencana Pan Belog untuk dapat jatah malam itu. Saking sebelnya dengan insiden tai cicak di balik rambut itu, Pan Belog pun segera mencukur habis rambutnya. “Lebih baik kehilangan rambut daripada kehilangan istri,” katanya sambil terkekeh-kekeh.
March 19, 2008
Waduh, gara-gara cicak mood jadi hilang, jatahpun melayang…
March 19, 2008
hi.hi.hi…
kirain apa…
emangnya ngambil / make jatah itu pake rambut..??
*ngebayangin pan belog maen pake rambut..*
March 19, 2008
ceres bli.. bukannya ketan 😆
March 19, 2008
@ artana: mungkin dia lalu cari jatah sama cicak. 😀
@ yanuar: main pake rambut? emang main apaan? :p
@ paramarta: bukan. tp beras hitam. *apa bedanya ya? hihihi..*
March 19, 2008
🙂
March 19, 2008
Test gravatar
March 19, 2008
hwuahuawa… wakakakaka…
jangan2 itu vitamin rambutnya yg jatuh 😀
March 19, 2008
lantang sajan, bacanya besok ajalah comment aja dulu udah mumpung dini hahahaha …
March 19, 2008
kalo kejatuhan lagi, apanya yg bakal dicukur ya.. 😀
salam buat pan belog-nya
March 19, 2008
ha..ha…vitamin rambut kali ??? 🙂
March 20, 2008
hihi, kocak bli, hihi 🙂
March 20, 2008
kok kayaknya aku kenal karakter di tulisan ini, ton???
March 20, 2008
hihihi…. jadi gitu ya maksudnya….
March 20, 2008
wkwkkw… ini kali kedua Pan Belog masuk di sini (bener kedua ya?)! Awas ntar malah jadi maskot blog nya Bli! wkwkwk…
March 20, 2008
dari dua tulisan tentang pan belog, kayaknya dia tuh tokoh imajinatif, atau bisa pula pengalaman pribadi yang diperankan pada karakter fiktif.
persis, gaya novel2 di sini.
March 20, 2008
jatah apaan nih bos…??
saya koq ngga ngerti…??? lain kali tolong diperjelas lagi ya…!!! 😆
March 20, 2008
untung jatuh na di rambut, cobak di … nya.
March 21, 2008
test komen pertama di rumah baru
March 25, 2008
@ widi: 🙂 jg
@ dek didi: silakan dites. 😀
@ wira: haha jg.
@ winardi: ah, dasar mahasiswa males baca tukang ceting. 😀
@ dani: haha, kan dia sering ke jogja. jd tetanggaan sama bl dani. 🙂
@ okta: hahaha jg.
@ tunik: hihihi jg.
@ agung: siapa hayo? 😀
@ wawan: yg mana maksudnya? 😕
@ imsuryawan: yoi. tunggu yg ketiga minggu ini.
@ mohammad: tokoh imajinatif? pengalaman pribadi? hmm, apa kata mas iqbal aja deh. kebenaran cerita ini ada di otak pembaca masing2. 😀
@ ady: jatah makan malam. 😀
@ budarsa: di mana? 😕
@ baliazura: silakan dites.