Dor! Dan Matilah Preman itu di Depan Mataku..

2 No tags Permalink 0

Lima laki-laki bertampang sangar menghajar dua anak SMU. Mereka jelas lawan yang tidak seimbang. Anak SMU itu pun jadi bulan-bulanan. Keduanya ditendang, dipukul, hingga jatuh ke tanah.

Namun lima laki-laki itu terus menghajar.

Aku menahan nafas. Kasian melihat kedua anak SMU, yang dihajar lima preman tersebut.

Lalu, muncul cowok berkepala plontos. Diraihnya pistol di balik pinggang. Lalu, DOR! Tembakannya tepat di jidat kepala preman yang mengeroyok dua temannya. Preman itu pun mati. Terkapar..

Ehm, maaf itu hanya cerita pas aku nonton film Mengejar Matahari akhir pekan ini. 🙂

But, bukan itu cerita lengkapku.

Kali ini soal blog. Gak kerasa udah setahun ini aku punya blog. Awalnya aku kenal blog dari sireum hideung (setan.bbv.or.id). -Btw, kumaha kabar, Teh?- Itu pun tak sengaja. Kami ketemu pas lagi chatting. Itu juga pas aku lagi iseng chatting. Padahal sebelumnya gak pernah chatting.

Lalu, aku pun punya blog. Ternyata asik banget. Aku jadi biasa nulis pengalaman, perasaan, atau apalah yang ada di diriku lebih spontan. Lebih santai. Gak harus mikir soal cover both side, check and recheck, dan tetek bengek aturan lain kaya pas nulis berita.

Dan, mengalir begitu saja. Aku jadi kenal AANN, Andi, Bang Latief, Sherly, Uyet, dst. -Maaf gak bisa nyebut satu per satu. Kan bisa diliat di link. :)-

Smuanya jadi referensi dalam perjalanan hidup. Ehm, jadi melankolis gini ya?

Ya, begitulah. Thanks alot untuk semua yang udah mau kenalan. Meski itu cuma di dunia maya..

2 Comments
  • Andi
    March 28, 2005

    selamat ulang tahun untuk blog-nya ya, semoga panjang umur

  • sireum
    April 24, 2005

    kangen kamu euy!
    kapan ketemu lagi?
    ganti nomor hp ya? kok dihubungin suseh banget.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *